Keindahan Gunung Rinjani di Pulau Lombok - Debbie

Minggu, 19 Maret 2017

Keindahan Gunung Rinjani di Pulau Lombok

Keindahan Gunung Rinjani di Pulau Lombok

Gunung Rinjani menjadi gunung berapi tertinggi kedua di Indonesia dengan ketinggian yang mencapai 3726 meter dari permukaan air laut. Bagi umat hindu, gunung ini sangat sakral, disetarakan dengan Gunung Agung yang ada di Bali dan Gunung Semeru yang ada di Pulau Jawa. 

Pemerintah Daerah setempat menjadikan gunung tersebut sebagai sebuah kawasan Taman Nasional untuk melindungi segal habitat alamu yang ada di kawasan tersebut. 

Pemandangan luasnya padang rumput savana yang membentang menjadi ciri khas daerah Nusa Tenggara baik bagian Timur maupun bagian Barat. Ketika melakukan pendakian, anda akan disuguhkan medan yang terjal, perbukitan dan bebatuan yang pernah keluar akibat erupsi Gunung Rinjani. 
Pemandangan Indah Gunung Rinjani. foto: trakkingrinjani.com
Setelah sampai di Puncak, anda akan menemukan pemandangan Gunung Agung di Pulau Bali serta menikmati pemandangan Danau Segara Anak. Danau tersebut merupakan danau kawah alami yang bisa ditempuh pada titik ketinggian 2010 meter dari permukaan laut. 

Di sekitar danau anda bisa menemukan Goa Susu, Goa Payung, dan Goa Manik. Konon katanya sering digunakan orang untuk melakukan kegiatan bertapa atau bersemedi menenangkan diri.

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Debbie | All Right Reserved